Digitalmania – Memasuki tahun baru 2018, dunia digital diramaikan dengan kemunculan game online terbaru, dan dari sekian banyak games yang lalu lalang, ada satu yang menarik perhatian, sebuah games lokal produk anak bangsa dengan genre horror berjudul Tumbal: Lost Souls – Bebaskan Jiwa yang Ditawan ikut meramaikan persaingan.
Tumbal: The Lost Souls sebenarnya lanjutan dari Tumbal: The Dark Offering yang dirilis tahun 2016 yang pada saat itu cukup mendapat respon besar dari gamer mobile. Games yang digarap oleh developer game Prospera E-Studio (PE Studio) ini masih mengusung permainan horor side-scrolling dengan tampilan siluet yang menggambarkan nuansa mencekam dalam sebuah lingkungan gelap gulita. Beberapa peningkatan dilakukan kembali oleh PE Studio untuk memanjakan gamer-nya.
Jika Gameplay di The Dark Offering berjalan linear dari awal hingga akhir game. Di Lost Souls gamer bebas melakukan eksplorasi luas ke berbagai sudut area. Seru! Namun bersiap-siaplah Anda dibikin gemas dan gregetan karena penasaran mencari jalan kembali. Dari sisi gambar, Lost Souls menghadirkan lingkungan yang lebih detil teksturnya dan lingkungan yang lebih luas. Animasi sekunder seperti kibasan rambut dan rok karakater turut diperhatikan sehingga animasi terlihat lebih luwes dan apik.
Secara keseluruhan Tumbal: Lost Souls memiliki cerita yang lebih dalam dari game sebelumnya, lebih banyak misteri yang harus dipecahkan, rasa penasaran gamer dimanjakan dengan bebas mengeksplorasi tempat dan plot twist yang menarik. Tambahan komposisi musik membuat gamer semakin terhanyut dalam suasana menegangkan. Kehadiran Tumbal: Lost Souls diharapkan dapat menjadi penawar rindu bagi penggemar game horor. Penasaran mencoba memecahkan misteri di Tumbal: Lost Souls? Langsung saja download game-nya yang sudah tersedia di Androind melalui tautan https://goo.gl/9K9S3Z dan bebaskan dirimu dari labirin yang menyesatkan. Digitalmania. (FS).