Digitalmania – Bisakah robot menjadi seorang aktor? mungkin sutradara Tony Kaye bisa menjawabnya. Sineas yang pernah merilis American History X pada 1988 ini tengah menggodok proyek film terbaru dengan aktornya adalah robot artificial intellegence.
Kaye berencana untuk mentransmisikan robot sebagai pemeran utama dalam 2nd Born, sekuel dari film komedi tahun 2018 1st Born. Menurut info, ia akan mempelajari berbagai metode dan teknik akting sebelum syuting. Kaye berharap kinerja botnya akan mendapatkan pengakuan dari Screen Actors Guild (SAG), yang berarti bot ini akan bersaing memperebutkan penghargaan dengan aktor manusia.
Prestasi ini sebenarnya bukan contoh pertama dari robot yang berhasil masuk ke industri film. Sebelumnya sudah ada bot yang menulis skrip, melakukan aksi, dan menciptakan efek visual. Sampai pada akhirnya muncul bintang film robot melangkah di depan kamera.
Memang ada risiko dengan mengangkat sebuah robot menjadi aktor, karena bagaimana pun sebuah robot punya keterbatasan, apalagi jika berbicara akting. Ide ini sebenarnya cukup menarik dan mungkin akan menjadi big hit jika berhasil membuat robot cerdas ini berakting. Tetapi bisa juga menjadi bumerang jika hasilnya berbalik 180 derajat. Digitalmania. (VA).