Digitalmania – Belakangan ini banyak beredar kasus tag video porno di Facebook, banyak pengguna merasa dirugikan karena namanya terpampang dalam posting yang berisi video porno.
Tentu saja ini sangat meresahkan, apalagi jika akun FB anda merupakan akun dengan jumlah pertemanan yang sudah cukup banyak, pasti teman-teman FB Anda bisa berfikiran yang macam-macam.
Seperti diketahui, aksi tersebut merupakan modus para penjahat cyber untuk unntuk menyebar phising atau link jebakan dengan modus tautan dewasa.
Meski bukan Anda yang membuka link tersebut, tapi apabila ada salah satu teman anda yang mengkilik tautan tersebut maka secara otomatis akun Anda juga akan tertantai atau kena tag dari akun yang sudah jadi korban.
Oleh karena itu, pada artikel kali ini tim redaksi sudah menyiapkan sejumlah tips bagaimana cara mencegah akun FB anda kena tag atau ditandai dengan link-link yang berbau porno tersebut. Sebagai berikut:
Silahkan buka menu pengaturan pada aplikasi facebook.
Gulir ke bawah dan cari opsi Profil dan Penandaan, opsi ini masuk pada menu Privasi di pengaturan FB
Setalah klik Profil dan Penandaan, lanjut dengan mengklik opsi pilihan Meninjau atau Reviewing.
Pada menu tersebut, terdapat opsi bernama Tinjau postingan. Opsi ini merupakan pilihan agar akun FB teman yang menandai Anda sebelum postingan tersebut ditampilkan di profil Anda aktif atau tidak.
Silahkan Pilih atau ubah menjadi Aktif/On/Enabled.
Setelah opsi tersebut di katifkan, nantinya setiap ada akun FB lain yang menandai Anda disebuah postingan maka postingan tersebut tidak langsung tampil diberanda, tetapi harus melalui peninjauan Anda dulu.
Selanjutnya, tinggal Anda seleksi jika ada yang menandai ANda dengan status yang isinya bermanfaat silahkan setujui. Taoi jika isinya link porno, pinipuan, ujran kebencian maka sebaiknya tidak usah disetujui atau sembunyikan saja.
Dengan cara diatas, maka semua status yang akan menandai Anda akan terfilter lebih dahulu. Sehingga nantinya yang tampil diberanda Anda adalah status yang positif saja.
Tapi bagaimana jika Anda sudah terlanjur jadi korban dari tag link porno tersebut? jangan panik, Anda bisa menerapkan tips berikut untuk membersihkannya:
- Buka status link porno yang menandai Anda, lalu klik titik tiga di kanan atas postingan tersebut.
- Kemudian, silahkan Scroll ke arah bawah, lalu temukan dan pilih opsi Find Support or Report Post.
- ketik alasan kenapa ingin melaporkan postingan tersebut. Agar bih udah ketik saja jika status tersebut berisi konten ketelanjagan atau Nudity atau Spam atau alasan lain yang tersedia.
- Selanjutnya, agar lebih aman silahkan blokir saja akun FB yang menandai Anda tersebut.
Langkah-langkah yang sudah disampaikan diatas, akan sangat berguna untuk melindungi akun FB dari tindak kejahatan pencurian data lewat link phising yang disebar oleh pelaku.
Karena, jika sampai ada yang tergoda untuk mengklik tautan atau link porno tersebut maka informasi kredensial pengguna akan diambil alih, lalu akun FB tersbut akan digunakan kembali untuk menyebarkan link porno tersebut. Digitalmania. AN