Digitalmania – Doyan main game di smartphone, pasti semua tahu ya kalau game Android seringkali menguras kuota data cukup besar, dan dampaknya tentu berimbas pada cepat habisnya kuota pada ponsel. Solusinya, tentu saja main game tapi yang hemat kuota data.
Pertanyaan besarnya adalah, game apa saja di Android yang tidak boros data ketika dimainkan? Nah, berikut Digitalmania akan kasih informasi tentang judul game apa saja yang dapat dimainkan tanpa harus menyedot kuota dan menyedot isi dompet sobat digital:
Crazy God
Game android Crazy God ini agak berbeda dengan game-game Android kebanyakan. Sebab game ini akan membuatmu sedikit tertawa terbahak-bahak dengan game play-nya yang nyebelin sekaligus lucu.
Kendati game Crazy God ini hanya bisa dimainkan dalam mode online. Tapi tenang saja, game ini tidak banyak menyedot kuota kok. Makanya game Crazy God menjadi salah satu game Andorid bergenre prank yang banyak sekali di download oleh para gamers.
Zombie Tsunami
Game dengan teme horor memang sangat seru untuk dimainkan. Dari sekian banyak judul game dengan tema horor, game berjudul Zombie Tsunami ini bisa menjadi salah satu pilihan untuk anda mainkan.
Berbeda dengan game sejenis yang menguras kuota data saat diunduh, game Zombie Tsunami ini sangat irit dalam hal penggunaan kuota data.
Kendati irit kuota data, namun grafis yang di tampilkan cukup memanjakan mata dan tak kalah dengan game-game lain yang lebih boros kuota data karena besarnya kapasitas dna ukuran game tersebut demi tampilan yang memukau
Capsa Royale
Main kartu sekarang bisa dilakukan lewat Android, tidak perlu lagi menggunakan kartu fisik manual. Salah satu game Android yang cukup keren untuk bermain kartu secara online adalah game berjudul Capsa Royale.
Game Capsa Royale menjadi salah satu game bergenre asah otak yang memberikan kemudahan bagi para pemainnya, sebab hemat kuota.
Ada beberapa tipe lawan main yang akan kalian hadapi dalam game ini, selain itu Capsa Royale juga bisa dimainkan dalam mode dual player atau quad player. Selain mengasyikan, yang pasti game android yang satu ini tak akan membuat kuota data anda menjadi jebol.
Flow Free
Suka game puzzle tetapi tidak ingin memainkan angka? Tenang, ada game Flow Free. Game ini meminta Kalian untuk hanya menghubungkan antara warna satu dengan warna lainnya.
Ukuran game ini juga kecil, hanya 11MB saja, selain hemat kuota juga tidak akan membuat kapasitas ruang penyimpnana anda menjadi sesak.
Nah, itulah beberapa game Android hemat kuota yang bisa kalian coba. Bagi kalian yang sedang fakir kuota tapi ingin tetap main game online, beberapa game android yang sudah diulas di atas bisa anda coba untuk download dan mainkan. Selamat mencoba
2048 Number Puzzle Game
Bagi kalian yang ingin mengasah otak Kalian, ada 2048 Number puzzle game. Tapi awas, jangan anggap remeh game online yang satu ini.
Pasalnya, permainan puzzel seperti ini pasti dijamin akan membuat kalian yang memainkannya menjadi ketagihan. Ukurannya yang sangat kecil, hanya 9,8 M pasti tidak akan terlalu menyedot kuota data anda saat mengunduhnya.
Glow Hockey
Mencari game untuk mengisi waktu luang kalian, tetapi masih ingin yang menyenangkan? Ada Glow Hockey. Menariknya, kalian bisa memainkan dua pemain di perangkat yang sama.
Kapasitas bervariasi sesuai dengan perangkat yang digunakan. Tetapi kebanyakan sekitar 20 MB. Ukurannya yang kecil saat diunduh membuat paket data anda tetap aman karena hanya sedikit saja yang terpakai. Digitalmania. (AN).