Digitalmania – Google belum lama ini memperkenalkan sistem operasi generasi ke-10 secara resmi di event tahunan Google I/O yang digelar di Shoreline Amphitheater, California, Amerika Serikat. Tak hanya sekedar Android Q mereka juga turut mengenalkan fitur-fitur barunya.
Meskipun masih dalam versi beta, namun Google telah mengkonfirmasi serangkaian fitur baru apa saja yang akan hadir pada Android Q ini. Lalu, seperti apa fitur-fitur baru Android Q tersebut, berikut bahasannya:
Dukungan Layar Lipat
Munculnya tren ponsel layar lipat atau foldable phone, menurut pihak Google akan membutuhkan sistem operasi khusus yang dapat mendukung pengoperasian ponsel ini. Oleh karena itu, sistem operasi Android Q dirancang agar dapat digunakan dengan optimal pada smartphone tipe foldable phone.
“Foldable phone adalah jenis smartphone yang berbeda. Ponsel ini bagus untuk multi-tasking dan dapat bekerja dengan ukuran layar kecil dan besar. Android Q akan mendukung kemampuan foldable phone ini,” jelas Stephanie seperti di kutip dari laman The Verge.
Dukungan Untuk Jaringan 5G
Selain mundukung untuk sistem operasi ponsel layar lipat, Android Q juga akan mendukung kemampuan jaringan 5G. Lebih lanjut menurut Stephanie, saat ini jaringan 5G sudah mulai dikembangkan secara global dan akan menjadi tren baru di masa yang akan datang.
Fitur Live Caption
Salah satu fitur baru Android Q yang tidak ada di seri sebelumnya adalah fitur Live Caption. Dengan fitur baru ini sistem mampu mendeteksi suara dalam video, lalu mengubahnya menjadi format teks yang ditampilkan di layar secara langsung. Sepintas fitur Live Caption ini mirip seperti subtitle dalam film, namun bedanya caption tersebut dibuat secara langsung/live berdasarkan apa yang diucapkan orang yang ada di dalam video tersebut.
Fitur Smart Reply
Fitur Smart Reply ini dapat memudahkan pengguna untuk membalas pesan yang diterima. Dengan adanya fitur ini maka sistem akan memunculkan prediksi kata yang akan diketik, sehingga pengguna hanya tinggal menyentuh prediksi tersebut tanpa perlu lagi mengetik kata tersebut.
Dark Theme
Ini merupakan salah satu fitur yang paling dinanti oleh para pengguna smartphone dengan sistekm operasi Android. Fitur dark theme atau tampilan gelap ini dipastikan akan hadir pada OS Android versi terbaru ini.
Dengan adanya fitur dark mode ini, makan komsumsi daya baterai ponsel diklaim akan menjadi lebih irit. Selain itu, mata pengguna juga tidak akan sakit ketika menggunakan ponsel dalam jangka waktu yang cukup lama.
Privacy Setting Android
OS Android Q ini juga membawa fitur keamanan terbaru yang dapat memudahkan pengguna untuk mengatur keamanan ponsel, serta mengamankan data pribadi milik mereka.
Melalui menu Privacy Setting yang baru ini, pengguna dapat membatasi segala aktivitas aplikasi yang menyedot data pengguna, seperti misalnya lokasi, riwayat penelusuran web, preferensi, dan lain-lain.
Focus Mode
Fitur baru Android Q bernama focus mode ini memungkinkan pengguna untuk memblokir aplikasi tertentu dirasa mengganggu konsentrasi. Misalnya saja aplikasi e-mail, pesan instan, hingga media sosial.
Dengan adanya fitur baru pada Android Q ini, pengguna diharapkan akan dapat fokus ketika mengerjakan sesuatu, tanpa terganggu oleh notifikasi aplikasi lain.
Parental Control
Fitur baru Android Q ini sangat berguna khusunya bagi orangtua yang ingin mengontrol penggunaan smartphone oleh putra-putri mereka.
Dengan adanya fitur parental control ini, orangtua dapat melihat aplikasi mana saja yang secara rutin digunakan putra-putri mereka, sekaligus dapat di gunakan untuk membatasi waktu penggunaan dari aplikasi tersebut.