Digitalmania – Post kit atau kertas catatan kecil yang biasa kita tempelkan di monitor adalah hal sederhana tetapi banyak membantu sebagai pengingat, meskipun terdengar usang dan masih ada ponsel atau tablet yang memiliki fitur reminder atau pengingat tetapi tetap saja post kit selalu mendapat tempat tersendiri dalam aktivitas kita.
Memang selalu saja ada sesuatu yang tidak bisa digantikan, tetapi jika tidak bisa diganti, kita masih bisa melakukan inovasi untuuk menjadikannya lebih baik. Seperti temuan kecil terbaru yaitu post kit elektronik yang menggunakan panel surya. Peneliti Tobias Große-Puppendahl dalam sebuah video menunjukkan bagaimana post kit bertenaga surya itu bekerja dan bisa di-update dengan Bluetooth melalui ponsel atau tablet.
Bagian belakang post kit memiliki panel surya fleksibel untuk mendapatkan energi dari matahari, sehingga post kit dapat digunakan atau tidak tergantung pada energi yang tersedia, artinya Anda tidak akan bisa menggunakannya di malam hari mengingat energi yang didapat didapatkan dari matahari.
Dalam video Anda dapat melihat bagaimana post kit elektronik menghimpun energi dari matahari dan bagaimana transfer data menggunakan tablet, selain itu post kit elektronik juga tidak membutuhkan daya yang besar dengan resolusi yang rendah. Namun karena menggunakan resolusi yang rendah, gambar dengan kontraas tinggi tidak mampu ditampilkan. Digitalmania. (VA)